Detail Cantuman

Image of PENGARUH SUHU KALSINASI
LEMPUNG ALAM OUW TERIMPREGNASI TiO2
TERHADAP DEGRADASI ZAT WARNA BIRU METILEN

Text

PENGARUH SUHU KALSINASI LEMPUNG ALAM OUW TERIMPREGNASI TiO2 TERHADAP DEGRADASI ZAT WARNA BIRU METILEN


Tidak ada salinan data
Telah dilakukan penelitian pengaruh suhu kalsinasi lempung alam Ouw
terimpregnasi TiO2 terhadap degradasi zat warna biru metilen. Proses kalsinasi
dilakukan pada variasi suhu 200, 300, dan 400 oC. Karakterisasi terhadap struktur
dilakukan dengan menggunakan difraksi sinar-X dan spektrofotometer IR. Hasil
karakterisasi dengan XRD menunjukkan lempung terimpregnasi TiO2 kalsinasi
pada 200 oC memiliki kristalinitas tertinggi. Kalsinasi pada suhu 300 oC
mengakibatkan penurunan intensitas puncak refleksi montmorillonit, sementara
kalsinasi pada suhu 400 oC mengakibatkan keruntuhan beberapa puncak refleksi
montmorillonit dan mengalami penurunan intensitas yang drastis. Fase kristal
TiO2 yang terbentuk adalah kombinasi dari fase kristal rutil dan anatase, dengan
fase kristal rutil lebih dominan. Degradasi zat warna biru metilen memperlihatkan
hasil tertinggi pada penggunaan fotokatalis lempung terimpregnasi TiO2 kalsinasi
pada 200 oC, yakni sebesar 98,69%. Hasil ini dapat menjelaskan bahwa terdapat
hubungan antara suhu kalsinasi pada proses impregnasi TiO2 dengan kemampuan
degradasi dari fotokatalis.
Kata kunci : lempung alam Ouw, impregnasi, kalsinasi, fotokatalis, degradasi
Judul Seri -
No. Panggil -
Penerbit Jurusan Kimia FMIPA Unpatti : Ambon.,
Deskripsi Fisik -
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN -
Klasifikasi NONE
Tipe Isi -
Tipe Media -
Tipe Pembawa -
Edisi -
Subyek -
Info Detil Spesifik -
Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain