Detail Cantuman

Image of PENGARUH SUHU DAN VARIASI KONSENTRASI SIANIDA TERHADAP PENENTUAN PERSEN RECOVERY PADA MINUMAN KOPI DENGAN MENGGUNAKAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS

Text

PENGARUH SUHU DAN VARIASI KONSENTRASI SIANIDA TERHADAP PENENTUAN PERSEN RECOVERY PADA MINUMAN KOPI DENGAN MENGGUNAKAN METODE SPEKTROFOTOMETRI UV-VIS


Tidak ada salinan data
Penelitian ini bertujuan untuk menentukan persen recovery sianida pada
minuman kopi kemasan yang disebabkan oleh pengaruh suhu dan variasi
konsentrasi sianida yang ditambahkan. Pada penelitian ini dilakukan penentuan
panjang gelombang maksimum pada kisaran panjang gelombang 490-500 nm.
Pembuatan kurva standar sianida dengan konsentasi 1, 5, 10, 15, dan 20 ppm, dan
penentuan sampel dengan dua perlakuan yaitu pada suhu 90 °C dan 10 °C setiap
suhu divariasikan konsentrasi sianida yang ditambahkan. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa panjang gelombang maksimum sianida adalah 500 nm.
Persen recovery (%R) yang didapatkan dari sampel dengan perlakuan pada suhu
90 °C untuk waktu penyimpanan 0 menit dengan variasi konsentrasi sianida yang
ditambahkan adalah sebagai berikut 87,70% (5 ppm), 66,69% (10 ppm), 57,96%
(15 ppm), 44,67% (20 ppm) sedangkan sampel dengan perlakuan pada suhu
10 °C untuk waktu penyimpanan 0 menit dengan variasi konsentrasi sianida yang
ditambahkan diperoleh 97,30% (5 ppm), 79,12% (10 ppm), 58,62% (15 ppm),
49,38% (20 ppm). Hal ini menunjukkan persen recovery sianida yang didapatkan
dari perlakuan sampel pada suhu 90 °C lebih kecil dibandingan dengan perlakuan
pada suhu 10 °C, dan semakin besar konsentrasi sianida yang ditambahkan
menyebabkan semakin sedikit seyawa sianida yang bereaksi dengan ninhidrin
sehingga persen recovery yang diperoleh kecil.
Kata kunci : kopi, sianida, persen recovery.
Judul Seri -
No. Panggil -
Penerbit Jurusan Kimia FMIPA Unpatti : .,
Deskripsi Fisik -
Bahasa Indonesia
ISBN/ISSN -
Klasifikasi NONE
Tipe Isi -
Tipe Media -
Tipe Pembawa -
Edisi -
Subyek -
Info Detil Spesifik -
Pernyataan Tanggungjawab
Tidak tersedia versi lain